RCTI Raih Tiga Penghargaan di Roy Morgan Awards 2014

Kamis, 16 April 2015 - 09:11 WIB
RCTI Raih Tiga Penghargaan...
RCTI Raih Tiga Penghargaan di Roy Morgan Awards 2014
A A A
JAKARTA - Stasiun televisi kebanggaan Indonesia, RCTI berhasil masuk nominasi dalam ajang penghargaan Roy Morgan Customer Satisfaction Awards 2014.

Pada kesempatan tersebut RCTI meraih tiga penghargaan untuk kategori TV Program Really Love to Watch, yakni TV News and Current Affairs Program of the Year yaitu Seputar Indonesia, TV Sinetron Program of the Year yakni Tukang Bubur Naik Haji The Series, dan TV Music/Entertainment Program of the Year, DahSyat.

“Terima kasih, ternyata dari lima calon ada tiga program besar kita masuk. Ini adalah kebanggaan kami, dan semua program ini adalah untuk Indonesia, terima kasih” ujar Pemimpin Redaksi RCTI Arya Sinulingga usai mendapatkan penghargaan tersebut, di Financial Hall CIMB Niaga Tower, Jakarta (15/4/2015).

Seputar Indonesia Sore dinobatkan sebagai pemenang dan telah berhasil mengalahkan nominee lain seperti Patroli dan Apa Kabar Indonesia.

"Yang dapat award itu Seputar Indonesia yang sore. Dan ini menunjukkan bahwa memang kita dipercaya oleh publik sebagai sumber berita yang benar, yang konsisten juga, dan juga selalu mengedepankan kepentingan masyarakat dalam pemberitaan ke publiknya. Ini juga menunjukkan kepercayaan masyarakat terhadap kami, Seputar Indonesia adalah sesuatu yang kita pegang tgerus dan itu yang kita jaga selama bertahun-tahun," ujarnya.

Tak hanya itu, RCTI juga telah menyabet dua penghargaan lain, yaitu Tukang Bubur Naik Haji The Series sebagai TV Sinetron Program of The Year yang berhasil mengalahkan Raden Kian Santang, Catatan Harian Seorang Istri, Emak Ijah Pengen Ke Mekah, dan Ganteng Ganteng Serigala.

Sedangkan untuk kategori TV Music/Entertainment Program of the Year, Dahsyat telah berhasil mengalahkan sejumlah program lain seperti Silet, Inbox, dan On The Spot.

“Terimakasih banyak untuk Roy Morgan, ini tahun ketiga untuk Tukang Bubur Naik Haji, kami sangat menghargai hasil Roy Morgan karena sangat selaras dengan badan survey yang lain. Jadi harapan kami Roy morgan bisa mengembangkan industrinya, terimakasih. Ini kebanggan tersendiri bagi kami,” ujar Dini Putri selaku EVP Programming and Production RCTI.

Ia juga menyatakan terimakasih atas penghargaan tersebut, karena ini merupakan penghargaan kedua yang diterima untuk DahSyat setelah yang sebelumnya tahun 2013.

"Program ini sudah berjalan tujuh tahun, dengan ini kami berharap akan terus mengembangkan dan mempertahankan untuk tahun-tahun kedepannya," pungkasnya.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1564 seconds (0.1#10.140)